PENGEMBANGAN BAHAN AJAR INTERAKTIF DONGENG KREATIF UNTUK PENDIDIKAN KARAKTER BERBASIS APLIKASI

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Umi Salamah
Rokhyanto Rokhyanto

Abstract

Dongeng lokal yang dahulu sangat diminati anak-anak, sekarang tergeser oleh cerita kartun dan komik dari negara lain. Padahal dongeng lokal sarat dengan nilai kearifan lokal yang berguna untuk pendidikan karakter anak. Artikel ini diangkat dari penelitian unggulan perguruan tinggi berjudul model pengembangan bahan ajar interaktif dongeng kreatif untuk pendidikan karakter berbasis aplikasi sebagai lanjutan dari penelitian transformasi dongeng lokal menjadi dongeng kreatif. Penelitian ini, bertujuanĀ untuk membuat model pengembanganĀ bahan ajar interaktif pembelajaran apresiasi dan menulis dongeng kreatif untuk pendidikan karakter berbasis aplikasi Penelitian ini menggunakan model pengembangan pendidikan Borg & Gall, transformasi merdeka belajar Ki Hadjar Dewantara, dan Heutagogi Hase yang diadaptasi oleh Danim. Berdasarkan hasil pembahasan diperoleh hasil: (1) aplikasi bahan ajar interaktif pembelajaran apresiasi dongeng kreatif yang didesain memenuhi komponen modul dapat menjadi pembimbing, pendamping, dan penilai belajar peserta didik, sehingga memungkinkan mereka dapat belajar mandiri dan dapat memilih strategi belajar yang efektif bagi dirinya. (2) Model bahan ajar interaktif pembelajaran menulis dongeng kreatif yang didesain memenuhi komponen modul memberikan kemudahan bagi peserta didik untuk belajar menulis kreatif secara mandiri sekaligus belajar merawat warisan budaya Indonesia. Model pengembangan bahan ajar interaktif berbasis aplikasi ini dapat digunakan, baik menggunakan daring, luring, maupun kombinasi keduanya.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##